Berita

Peserta Didik SLBN Tumbrasanom Belajar Lebih Dekat dengan Alam Melalui Kegiatan Pramuka

06 Jun 2023 01:49:43

Admin

Image

Mengenal alam lebih dekat bagi anggota pramuka merupakan suatu kegiatan di alam terbuka yang menarik, menyenangkan sekaligus memberikan banyak pengetahuan baru. Setiap anggota pramuka dapat meningkatkan kecintaannya kepada alam dan menambah wawasannya mengenai lingkungan. Kita pun dapat meningkatkan keterampilan baru untuk anggota pramuka yaitu peserta didik berkebutuhan khusus melalui kegiatan di lingkungan terbuka.

Pada Jumat (26/05/2023), tim Pramuka SLBN Tumbrasanom melaksanakan kegiatan jelajah alam dalam rangka latihan rutin pramuka setiap Hari Jumat. Lokasi kegiatan berada di lingkungan yang tidak jauh dari lokasi sekolah. Kegiatan dimulai pada pukul 07.30 hingga 09.00 WIB. Para pembina menyiapkan anggota, membimbing dan menyiapkan materi utama tentang tumbuhan sebagai makhluk hidup di sekitar alam kita.

Kegiatan belajar lebih dekat dengan alam bertujuan untuk menumbuhkan rasa cinta alam kepada anggota pramuka, menguatkan materi kepramukaan dasar, menguatkan karakter disiplin dan mengenalkan mengelompokkan bentuk jenis-jenis daun.

Anak-anak diberi tantangan untuk mengamati, mengidentifikasi dan mengelompokkan bentuk jenis-jenis daun yang ada di lingkungan kegiatan tersebut. Anggota pramuka mengikuti kegiatan dengan sangat antusias dan penuh semangat.

Diharapkan melalui kegiatan belajar lebih dekat dengan alam ini memberikan pengalaman yang berkesan bagia anggota pramuka yang merupakan peserta didik berkebutuhan khusus. mereka lebih mengenal alam sekitar, menambah wawasan tentang lingkungan, bisa memberikan pengalaman baru dengan belajar di alam terbuka. (Novitta)

Tulis Komentar

Success! Komentar anda berhasil disimpan.
Warning! Isi nama anda dengan benar.
Warning! Silahkan isi komentar anda.

Lokasi Sekolah

Alamat

JL.Adipatianom no.03,Desa Tumbrasanom Kabupaten Bojonegoro

Email

sdlbntumbrasanom@gmail.com

Nomor Telepon

+62 857-3057-4128

Managed By ABK Istimewa
@2022 - 2024